Hi guys! Aku mau review micellar water L'Oreal Paris yang aku dapatkan digiveaway @beautynesia.id kemarin.






1. Packaging
Dikemas dalam botol plastik transparan. Pada bagian tutup botol terdapat lubang untuk mengeluarkan isinya.
Garnier micellar water 250ml ini sangat besar tidak bisa dibawa untuk berpergian.



2. Produk
Memiliki tekstur yang ringan seperti air dan tidak memiliki wangi sama sekali. Nah, L'Oreal Micellar Water ini memanfaatkan kebaikan teknologi micelle sehingga sangat memudahkan ritual membersihkan wajah. Kamu tidak perlu repot-repot lagi melakukan double cleansing menggunakan milk cleanser dan toner karena formula micellar water bisa membersihkan wajahmu hanya dengan satu langkah. Produk ini juga juga menawarkan 3 manfaat sekaligus seperti membersihkan wajah, menghapus makeup, dan juga membuat wajahmu semakin halus.L'Oreal mengeluarkan 2 varian Micellar Water, yaitu Refreshing dengan botol biru dan Moisturizing dengan botol berwarna pink. Kedua produk ini sama-sama cocok digunakan oleh semua jenis kulit dari mulai kulit normal, kering, berminyak, hingga kulit sensitif. Perbedaannya hanya terletak pada daftar ingredient-nya. Untuk Micellar Water Refreshing diformulasikan dengan 95% pure water yang bisa memberikan kesegaran pada kulit yang lelah setelah seharian beraktivitas. Sementara untuk varian yang Moisturizing mengandung ekstrak bunga mawar yang bisa menghidrasi kulit dan menjadikannya lembap seketika. Kalau saya disini memakai yang botol berwarna biru yang Refreshing.

3. Harga
Harga micellar water ini Rp.103.500-129.000. Kalau aku kemarin mendapatkannya di giveaway.

4. Beli Dimana?
Kamu bisa mendapatkannya di counter resmi L'Oreal Paris, L'Oreal Paris Store atau di Supermarket.

5. Kepuasan
Micellar water ini mempunyai kelebihan dan kualitas yang bagus karena bisa membersihkan wajah tanpa double cleansing lagi. Dan harganya juga worth dengan kualitasnya. Jadi bagaimana menurut kalian, Sudah pernah coba micellar water dari L'Oreal Paris?

 Connect with me ☺
Instagram: @candycandy_lin

E-mail: bonboncandy00@gmail
.
@lorealmakeup @getthelookid @lorealparioficial @lorealpro @beautynesia.id
.
#reviewskincare #reviewmakeup #reviewmicellarwater #reviewlorealparis #beautyblogger #beautycontentcreator #beautyinfluencer #beautylovers #beautyenthusiast #beautybloggerindonesia #beautyvlogger #makeupartist #makeupartistindonesia #micellarwater #micellarwaterlorealparis #makeup #makeupindonesia #makeuplorealparis #lorealparismakeup

Comments

Popular Posts